Sedang rehab berat 9 lembaga yang rusak tahun 2010 kini sedang digarap dengan dana 1,3 miliar rupiah. Proyek-proyek yang sedianya didanai dari DAK 2011, adalah 3 sekolah yang atapnya ambruk, yakni SD Gebang 3, SD Ampel 2 Wuluhan, dan SD Rowoindah 1.
Menurut Kepala Bidang TK SD Dinas Pendidikan Jember, Jumari, banyaknya gedung sekolah yang kondisinya mengkhawatirkan akan menjadi perhatian serius Dinas Pendidikan. Setidaknya kepada kalangan rekanan diminta bekerja secara profesional agar bangunan mereka bermutu baik.
Dinas Pendidikan juga akan membuat profil sekolah sekolah yang sudah direhab, lengkap dengan data rekanan penggarapnya. Hal itu akan menjadi catatan bagi rekanan. Karenanya, saat proses awal sampai pelaksanaan proyek, rekanan harus selalu dimotivasi untuk bekerja baik. (Edison)