Menganiaya, Anggota Polres Bondowoso Dilaporkan ke Polisi

ML diduga menganiaya Bambang Nurdiansyah dan Khoirul Umam, warga Bondowoso. Akibat perbuatan ML, Khoirul harus menjalani perawatan di Rumah Sakit Dokter Subandi Jember.

Menurut salah seorang korban penganiayaan, Bambang, kasus penganiayaan itu terjadi di Gang Merpati Jalan Karimata. Saat dia bersama Khoirul Umam mengembalikan sepeda motor, tiba-tiba ML menghadang dan menganiayanya.

Sementara Kasubag Humas Polres Jember, AKP Bangun Wicoro, menjelaskan polisi sudah menerima laporan kasus tersebut. Hingga Kamis siang Polres Jember masih menyelidiki kasus tersebut. Polisi masih mencari sejumlah saksi dan mengumpulkan barang bukti kasus penganiyaan tersebut. (Hafit)

Comments are closed.