Mesin Pengolah Limbah Medis RS Dokter Subandi Rusak

Menurut Humas Rumah Sakit Daerah Kalisat, Mohammad Yasin Wiradihalki, selama ini untuk pembakaran limbah medis rumah sakitnya mengirim ke TPA Pakusari. Namun saat ini insenerator milik Rumah Sakit Dokter Subandi yang dioperasikan di TPA Pakusari dalam kondisi rusak.

Pengelola TPA Pakusari dari DPU Cipta Karya, RM Masbud, membenarkan satu unit insenerator kini rusak. Sedang satu insenerator lagi masih bisa berfungsi meski tidak maksimal.

Dia belum tahu kapan akan diperbaiki. Kini untuk membakar 1 meter kubik limbah medis setiap harinya terpaksa menggunakan satu insenerator. Dia khawatir yang masih bisa berfungsi ikut-ikutan rusak, padahal alat suku cadangnya sulit didapatkan. (Edison)

Comments are closed.