Sebelumnya tiga lokal gedung SD di Desa Rowoindah ambruk karena sudah lapuk dimakan usia akhir Desember lalu.
Menurut anggota Komisi D DPRD Jember, Ambar Listiani, kini SD Rowoindah kondisinya semakin memprihatinkan, karena ruang kelas yang lain juga nyaris ambruk. Pihak sekolah sudah memasang kayu penyangga karena khawatir ruang kelas ambruk.
Sementara Wakil Kepala SD Rowoindah, Rohama Lutfiyah, berharap Dinas Pendidikan segera membangun SD Rowoindah yang rusak. Sebab sejak sekolah ambruk, kegiatan belajar-mengajar siswa kelas 2 menempati ruang UKS dan Perpustakaan. Sementara ruang kelas lainnya yang tidak ambruk, kondisinya memprihatinkan karena bocor saat turun hujan.
Rohama mengaku kasian jika ruang kelas tidak segera dibangun, kegiatan belajar-mengajar bisa terganggu. (Hafit)