Banjir Di Jakarta, Menyebabkan Harga Cabai Turun

  Menurut Pengepul cabai warga desa Sumber Kejayan – Mayang, Baihaqi, harga cabai di tingkat petani, saat ini hanya 11 ribu rupiah perkilogram. padahal seminggu yang lalu, 13 ribu rupiah perkilogram.
     Turunnya harga cabai ini karena pengiriman cabai ke Jakarta, dan sekitarnya terhambat.
     Produksi Cabai sebenarnya turun. Jember Bondowoso yang biasanya 30 hingga 50 truk, sekarang maksimum 10 truk. merosotnya harga cabai itu, karena banjir, yang menyebabkan pedagang tidak bisa berjualan. Karena itu, para pemasok mengalihkan passokannya diantaranya ke Sumatra dan Batam.
    Sementara Menurut Ketua Komisi B DPRD Jember, Anang Murwanto, Banjir di Jakarta menyebabkan permintaan pasokan cabai turun, Karena banyak Pasar di Jakarta yang lumpuh tergenang banjir.
    Namun Anang yakin, setelah Kondisi Jakarta Normal, Harga Cabai berangsur normal kembali. Apalagi saat ini musim perayaan Maulid Nabi, yang biasanya permintaan cabai justru cenderung bertambah. 
 

Comments are closed.