Ketua DPC Partai Demokrat Jember, Saptono Yusuf menyatakan, untuk urusan stok CALEG, partainya tidak khawatir. Sebab kader Partai Demokrat yang kini duduk di kursi Parlemen, dianggap menang satu langkah.
Terkait sisa polemik saat Musyawarah Cabang, atau MUSCAB tahun lalu, Saptono menilai hal itu merupakan dinamika politik untuk mendewasakan Kader Partai.
Buktinya saat mendaftarkan diri sebagai peserta PEMILU sampai verifikasi faktual oleh KPU, 9 anggota dewan hadir dengan didampingi seluruh pengurus.
Anggota fraksi Partai Demokrat yang berseberangan dengan Saptono saat MUSCAB, tetap akan di-caleg-kan, meski tidak ditentukan pada nomor urut berapa. Dengan sistem suara terbanyak, saptono meyakini, nomor urut tidak terlalu berpengaruh.
Karena stok CALEG yang sudah cukup, DPC Partai Demokrat Jember belum membuka pendaftaran pencalegan. Apalagi, Daerah Pemilihan, atau DAPIL Jember mau ditambah. Hal itu menjadi pertimbangan tersendiri bagia DPC Partai Demokrat untuk menata para calegnya.(ely)