Menurut Ketua Komisi D DPRD Jember, Ayub Junaidy, Alokasi Anggaran Jember Sport Garden yang digulirkan Multi Years, Sangat Besar.
Untuk menjawab pertanyaan masyarakat, Komisi D DPRD Jember akhirnya memanggil Kepala Dinas PU, Agar melaporkan perkembangan pembangunan mega proyek tersebut.
Sementara Kepala Dinas PU Ciptakarya, Merwin Luasiani Menegaskan, Pembangunan Stadion Utama Jember Sport Garden sudah mencapai 25 Persen.
Dinas PU ciptakarya sudah menjalankan prosedur seseuai Ketentuan, Baik Terkait Sertifikat, Ijin mendirikan bangunan, maupun Kajian Analisa Dampak Lingkungan atau Amdal.
Bahkan Dinas PU Ciptakarya juga meminta badan pemeriksa keuangan, BPK melakukan Audit penggunaan anggaran.