Demikian disampaiakan Ketua KPU Kabupaten Jember, Ketty Tri Setyorini, kepada Prosalina FM. Jumlah DP4 untuk Pileg 2014 menadatang sekitar 1 koma 6,6 juta, sedangkan untuk Pilgub sekitar 1 koma 7, 1 Juta. Data terbaru ini mengacu pada Pendataan E-KTP yang sudah dilakukan di Jember.
Ketty juga menambahkan Jumlah Warga yang Meninggal dan Pindah berjumlah sekitar 19 ribu. Sedangkan Data Pemilih Pemula dan KTP baru mencapai 27 ribu Orang. Sehingga KPU akan segera menindaklanjuti memetakan titik mana saja yang menjadi tempat Pemungutan Suara, TPS.
Dalam Pilgub mendatang Ketty mengatakan total TPS yang akan dibentuk berjumlah 437. Sebagaiamana aturan, setiap TPS mengurusi tidak lebih dari 600 Orang Pemilih. Tetapi ada beberapa titik-tik tertentu yang tidak memungkinkan menerapkan aturan ini karena jarak yang jauh, ia mencontohkan salah satunya di Tempurejo, Jumlah Pemilih Aktif mencapai 200 Orang tetapi jaraknya dengan TPS mencapai puluhan kilo. Sehingga walaupun hanya 200 Orang, KPU akan membentuk TPS. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi Masyarakat tidak menggunaan Hak Pilihnya,atau Golput.