Calon Wakil Ketua DPRD dari PKS, Sayangkan Molornya Penentuan Ketua Dewan

CALON WAKIL DPRD - DOKTER YULI PRIYANTO

Dokter Yuli Priyanto

Calon wakil pimpinan DPRD, dokter Yuli Priyanto, menyayangkan pengesahan pimpinan definitive menjadi berlarut-larut sampai 1 bulan. Kondisi itu berakibat 2 calon pimpinan dewan dari fraksinya dan PDI Perjuangan tidak segera mengambil peran sebagai pimpinan strategis di DPRD Jember. Namun, dokter Yuli mengakui tidak bisa mengintervensi rumah tangga partai lain yang tidak segera memastikan nama calon pimpinannya.

Namun demikian, dokter Yuli senang, para pimpinan fraksi dan pimpinan dewan sementara sudah menyepakati pelantikan pimpinan definitif dilakukan pekan depan. Berikutnya, pimpinan defintif segera bisa bekerja untuk membentuk komisi-komisi, untuk agenda besar pertama membahas APBD 2015.

Sementara hingga Jumat sore, rapat panitia khusus (pansus) pembahasan tata tertib DPRD Jember masih berlangsung. Tatib ini akan menjadi salah satu dasar pada setiap aktivitas DPRD Jember tahun 2014-2019. (Hafit)

Comments are closed.