Besok, 4 Pimpinan DPRD Jember Definitif Dilantik

THOIF ZAMRONI 2

Thoif Zamroni

Empat pimpinan DPRD Jember definitif periode 2014-2019 dipastikan dilantik, Rabu (8/10/2014) besok.

Menurut Wakil Ketua DPRD Jember sementara, Ayub Junaidi, dari hasil rapat pimpinan sementara bersama para ketua fraksi Selasa siang, menjadwal paripurna istemewa Rabu besok. Ada dua agenda yang akan digelar, yakni pelantikan 4 pimpinan definitif karena SK Gubernur sudah turun. Setelah prosesi pelantikan selesai, kemudian dilanjutkan dengan rapat internal pembentukan alat kelengkapan DPRD Jember.

Hal senada disampaikan calon Ketua DPRD Jember, Thoif Zamroni,, prioritas kerja pimpinan DPRD Jember definitif adalah segera menyusun alat kelengkapan DPRD Jember, supaya anggota dewan bisa segera menjalankan fungsinya. Alat kelengkapan dewan yang akan dibentuk mewakili fungsi anggota dewan, fungsi pengawasan, penganggaran serta legislasi. Alat-alat kelengkapan DPRD Jember yang dibutuhkan adalah komisi-komisi, badan anggaran, badan legislasi, banmus, serta badan kehormatan.

Diberitakan sebelumnya, SK pimpinan definitif sudah turun Jawa Timur. Bahkan, secara informal sudah ada kesepakatan bagi-bagi jatah pimpinan alat kelengkapan seperti komisi-komisi. (Hafit)

Comments are closed.