Dinas Sosial Siapkan Operasi Gratis Untuk Penyandang Masalah Sosial

Kepala Dinsos Heru Sunarso

Kepala Dinas Sosial Eko Heru Sunarso

Dinas Sosial Pemkab Jember menyiapkan program  operasi gratis untuk warga kurang mampu, dan penyandang masalah sosial  di kabupaten Jember. Menurut kepala dinas sosial  Jember, Eko Heru Sunarso, dinas sosial bisa memfasilitasi rumah tangga sangat miskin yang sakit, dan memerlukan operasi dengan biaya cukup besar. Dinas sosial sudah bekerja sama dengan rumah sakit bina sehat. Bahkan kerjasama itu, sudah tertuang dalam mou dengan rumah sakit swasta dikabupaten Jember tersebut. Jika rumah sakit bina sehat tidak mampu mengatasinya, baru dirujuk ke RSD Dokter Subandi Jember. Ia menjelaskan jumlah pasien yang ditangani untuk menjalani operasi tidak terbatas. Untuk mewujudkan rencana itu, dinas sosial bekerja sama dengan 14 steakholder di Kabupaten Jember. Heru menambahkan, dinas sosial juga menangani penyandang masalah sosial. Nereka ditempatkan di lingkungan pondok sosial, liposos jember. Hafid

Comments are closed.