Puluhan Aktifis PMII Cabang Jember Demo Pertanyakan Penetapan Raperda RT RW

newsPuluhan aktifis Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia, PMII cabang jember, kamis pagi, kembali menggelar aksi demo di DPRD Jember, mempersoalkan penundaan penetapan raperda rencana tata ruang wilayah, RT RW.

Menurut korlab aksi, Fawaid, penundaan penetapan raperda RT RW menyebabkan nasib kabupaten jember selama beberapa tahun terakhir, terkatung-katung.

Fawaid mensinyalir terjadi negosiasi antara DPRD dan pemkab Jember, sehingga penetapan raperda RT RW molor lagi.

Sementara menurut wakil ketua DPRD Jember,  dokter Yuli prianto, sah-sah saja mahasiswa mempertanyakan molornya penetapan raperda rencana tata ruang wilayah.

Namun alasan bupati jember MZA Jalal, dan fraksi golkar serta fraksi amanat pembangunan, meminta penundaan penetapan raperda sudah sesuai ketentuan. Hafid

Comments are closed.