Jember Hari Ini – Perampok yang beraksi di rumah Wahyudi, warga Desa Mumbulsari, Senin (23/2/2015) dini hari lalu, akhirnya berhasil ditangkap polisi saat dirawat di RSD dr. Soebandi. Perampok itu berinisial PT (28), warga Desa Suco Kecamatan Mumbulsari.
Menurut Kapolsek Mumbulsari, AKP M Zuhri, sebelum dirawat di RSD dr. Soebandi sesaat setelah gagal merampok, PT merawatkan dirinya ke Puskesmas Ajung. Namun karena luka parah, pihak puskesmas kemudian merujuk PT ke RSD dr. Soebandi dan ditangkap polisi untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya. Saat ini, tersangka PT dijebloskan ke tahanan Mapolres Jember dan menjalani proses hukum lebih lanjut.
Diberitakan Prosalina FM sebelumnya, Wahyudi, warga Desa Mumbulsari Kecamatan Mumbulsari, Senin (23/2/2015) dini hari, duel dengan seorang perampok di rumahnya. Perampok itu diduga terluka parah nyaris putus tangannya, akibat sabetan celurit korban yang berusaha melindungi diri dari serangan perampok yang masuk ke dalam rumahnya. (Fathul)