Kepala lapas kelas 2 Jember, Tejo Herwanto minta polres jember, untuk menangkal dan menanggulangi peradaran narkoba sejak dini di lapas. sebab, petugas lapas, belum dibekali kemampuan deteksi dini dan penanggulangan narkoba.
Menurut Tejo, ke depan perlu ada upaya koordinasi TNI, polri dengan lapas jember dan instansi terkait, untuk melakukan pembinaan terhadap petugas lapas jember.
Selain jumlah personel keamanan lapas yang sedikit, pengetahuan mereka masih sangat minim untuk melakukan diteksi dini, menanggulangi dan memberantas narkoba.,
Jumlah petugas keamanan lapas ada sekitar 5 orang, harus mengantisipasi 500 orang lebih.
Sementara kasat narkoba polres jember, AKP Sukari menyambut baik, upaya yang dilakukan kepala lapas jember.
Ia berharap terobosan itu bisa berkelanjutan, sehingga tidak terjadi peredaran narkoba di lapas jember, seperti di sejumlah lapas daerah lain. Hafid