RSD dr. Soebandi Terus Tekan Penularan HIV-AIDS dari Ibu Hamil ke Calon Bayi

newsJember Hari Ini – Pihak Rumah Sakit Daerah (RSD) dr. Soebandi terus menekan penularan virus HIV-AIDS dari ibu terhadap bayi kandungnya sendiri.

Kepala Humas RSD dr. Soebandi Jember, dokter Yustina Evy, menyebutkan, banyak ibu hamil yang positif menderita HIV-AIDS. Oleh sebab itu, pihaknya terus melakukan sosialisasi, melakukan pencegahan sejak dini dengan cara memberikan pengobatan kepada ibu hamil dan bayi yang baru lahir tersebut. Hasilnya, terdapat 18 bayi dari ibu penderita HIV-AIDS yang negatif dari virus mematikan itu.

Berdasarkan data yang dihimpun Prosalina FM, jumlah penderita HIV-AIDS di Jember hingga sekarang tercatat 1.650 kasus. Sebanyak 1.200 kasus ditangani RSD dr. Soebandi Jember, dan 450 kasus ditangani RSD Balung. Dari data itu, 60 orang diantaranya adalah anak-anak usia 18 bulan hingga 12 tahun.

Catatan RSD dr. Soebandi Jember juga menyebutkan, kalangan ibu rumah tangga menjadi kelompok tertinggi sebagai pasien pengidap HIV-AIDS. Kalangan berikutnya adalah pria hidung belang yang menjadi pelanggan Pekerja Seks Komersial (PSK), kaum gay, dan waria. (Fathul)

Comments are closed.