Jember Hari Ini – Polres Jember musnahkan barang bukti kasus narkotika bernilai ratusan juta rupiah di halaman Mapolres Jember, Senin siang. Pemusnahan dilakunan bersama pihak Kejaksaan dan Pengadilan Negeri Jember,,
Pantauan Prosalina FM di Mapolres Jember, sekitar 50 gram sabu-sabu dilarutkan dalam air dan dicampur dengan deterjen. Sedang sekitar 300 gram ganja kering dimusnahkan dengan cara dibakar.
Menurut Kapolres Jember, AKBP Sabilul Alif, pemusnahan narkoba di Mapolres Jember untuk mengantisipasi penyalahgunaan barang bukti narkoba, baik oleh anggota kepolisian ataupun pihak lain yang ingin memanfaatkan dan mengambil keuntungan dari adanya barang bukti narkotika tersebut. Pihaknya tidak ingin menjerumuskan anggotanya dengan menyimpan barang bukti terlalu lama. Barang bukti yang dimusnahkan adalah barang bukti narkotika hasil ungkap jajaran Satnarkoba Polres Jember dalam kurun waktu tiga bulan.
Sabilul menambahkan, hingga saat ini tercatat 24 tersangka narkoba dan pengeran obat secara ilegal. Sasaran pengedar tersebut sebagian besar kalangan pelajar dan mahasiswa di Jember. (Hafit)