Jember Hari Ini – Anggota Dewan Pertimbangan Presiden, KH Hasyim Muzadi, berharap agar pelaksanaan muktamar NU yang akan diselenggarakan di Kabupaten Jombang, diharapkan mampu meneguhkan pemikiran keagamaan yang berdasarkan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan Pancasila.
Hal tersebut disampaikan Hasyim, usai memberika pidato ilmiah dalam rangka memperingati Hari Lahir Pancasila, di Gedung Soetardjo Universitas Jember, Senin pagi. Kata Hasyim, saat ini sangat banyak aliran Islam keras yang mulai masuk ke Negara. Namun, konsep kenegaraannya berbeda. Mereka memaksakan sistem di luar NKRI, seperti sistem khilafah. Untuk itu, lanjut mantan Ketua PBNU ini, momentum pelaksanaan muktamar PBNU harus dijadikan konsolidasi untuk meneguhkan pemikiran kebangsaan yang berdasarkan Pancasila sebagai dasar negara.
Hasyim menambahkan, siapapun yang terpilih nantinya sebagai Ketua PBNU yang baru, harus mampu memberikan pencerahan tentang wawasan kebangsaan yang berdasarkan Pancasila dan NKRI. Sebab, nantinya urusan aliran Islam keras yang saat ini mulai masuk ke Indonesia, juga akan menjadi urusan negara. (Win)