TPID Minta Disperindag Tambah Volume Operasi Pasar Jelang Lebaran

LOGO newsJember Hari Ini – Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten Jember meminta Dinas Peridustrian dan Perdagangan ESDM menambah volume operasi pasar di sejumlah titik menjelang hari raya idul fitri.

Sekretaris TPID Kabupaten Jember, Muhammad Lukman Hakim, menilai operasi pasar murah yang sudah dilakukan selama ini mampu menekan tingkat inflasi daerah. Dalam penjelasan persnya, Lukman memaparkan inflasi Kabupaten Jember pada bulan Juni sebesar 0,20 persen, lebih rendah dari perkiraan sebelumnya sebesar 0,26 persen. Dengan demikian, menurut Lukman, meski tingkat kebutuhan dan konsumsi masyarakat tinggi, jika dilakukan antisipasi sejak dini maka tingkat inflasi bisa dicegah.

Selain operasi pasar murah, persoalan lain yang harus diantisipasi menjelang hari raya idul fitri adalah kebutuhan transportasi angkutan umum. Pemkab Jember melalui dinas perhubungan, harus mewaspadai kemungkinan adanya kenaikan tarif angkutan diluar ketetapan pemerintah, khususnya saat menjelang hari raya idul fitri mendatang. (Fathul)

Comments are closed.