Cegah Kecelakaan Kereta Api, Polres Bentuk Relawan Penjaga Pintu Perlintasan

Kapolres Jember, AKBP Sabilul Alif

Kapolres Jember, AKBP Sabilul Alif.

Jember Hari Ini – Antisipasi kecelakaan kereta api, Polres Jember membentuk relawan penjaga perlintasan kereta api. Pembentukan relawan tersebut di launching bersama PT KAI Daops 9 Jember, Jumat siang.

Menurut Kapolres Jember, AKBP Sabilul Alif, untuk menciptakan mudik aman, Polres Jember membentuk relawan penjaga pintu perlintasan kereta api, khususnya yang tidak dilengkapi dengan palang pintu perlintasan. Tugas mereka memberi peringatan kepada pengendara yang akan melintas rel tanpa palang pintu untuk berhati-hati. Sedikitnya menurut Sabilul, terdapat 96 dari 372 perlintasan di wilayah Daops 9 Jember yang tidak memiliki penjaga pintu perlintasan.

Sabilul Alif menambahkan, selain relawan penjaga pintu perlintasan Polres Jember juga membentuk relawan rumah aman yang bertugas memberikan pengawasan rumah-rumah yang ditinggal mudik pemiliknya.

Sementara Kepala Humas PT KAI Daops 9 Jember, Eko Sri Mulyanto, menjelaskan, PT KAI sudah menyiagakan 55 personil untuk menjaga pintu perlintasan di wilayah Daops 9 Jember dari Pasuruan hingga Banyuwangi. Mereka akan bertugas khusus menjaga perlintasan yang tidak memiliki penjaga dan palang pintu. (Hafit)

Comments are closed.