Jember Hari Ini – Pihak Pegadaian Cabang Jember menjamin akan mengganti barang-barang milik nasabah yang dibawa kabur kawanan perampok Senin (21/9/2015) siang kemarin.
Sebelumnya, dalam perampokan di Pegadaian Unit Bangsalsari Senin siang, pelaku membawa kabur uang tunai Rp 26 juta serta 551 item perhiasan milik nasabah, sehingga total kerugian yang dialami pegadaian mencapai Rp 1,4 miliar.
Menurut Deputi Bisnis Pegadaian Area Jember, Ngatawi, pihaknya akan mengganti semua barang-barang milik nasabah yang dititipkan di Pegadaian Unit Bangsalsari. Pihaknya akan menawarkan kepada nasabah, diminta dalam bentuk uang atau barang, setelah dipotong kewajibannya.
Sementara Kepala Bagian Operasi Polres Jember, Kompol Kusen Hidayat, polisi masih melakukan penyelidikan untuk mengungkap kasus perampokan tersebut. Hingga Rabu siang belum ada titik terang, karena nomor kendaraan yang sudah teridentifikasi kemarin ternyata nomor polisi palsu.
Sebelumnya, 4 orang kawanan perampok beraksi siang bolong di Pegadaian Unit Bangsalsari. Tiga orang yang masuk ke kantor pegadaian memukul satpam dan kepala unit hingga terluka. Sementara satu tersangka lain bertugas berjaga di luar kantor. (Hafit)