Jember Hari Ini – Temuan balita terjangkit penyakit polio di Kabupaten Probolinggo dan sejumlah wilayah di Madura, mendorong Dinas Kesehatan melakukan antisipasi.
Menurut Kepala Humas Dinas Kesehatan Jember, Yumarlis, Dinas Kesehatan menyiapkan 2.000 lebih POS PIN utama di puskesmas dan posyandu. Selain itu, Dinas Kesehatan juga menyiapkan 78 POS PIN tambahan di sejumlah wilayah.
Rencananya Pekan Imunisasi Nasional (PIN) polio dilakukan secara serentak se-Indonesia mulai tanggal 8 hingga 13 Maret mendatang. Data yang dihimpun Dinas Kesehatan Jember, ada 18 ribu lebih balita yang harus mendapatkan imunisasi secara gratis.
Yumarlis menambahkan, imunisasi polio berfungsi meningkatkan kekebalan tubuh balita serta memberikan perlindungan untuk balita mulai usia 0 hingga 59 bulan. (Fian)