Jember Hari Ini – Kantor Pariwisata Jember terus membuat gebrakan baru untuk mengoptimalkan potensi wisata di Jember. Setelah program pelatihan bahasa Inggris untuk warga di sekitar lokasi wisata, Kantor Pariwisata Jember merancang target wisata yang melibatkan 4 kabupaten, yakni Kabupaten Lumajang, Jember, Bondowoso dan Situbondo.
Menurut Kepala Kantor Pariwisata Pemkab Jember, Sandi Suwardi Hasan, keempat kabupaten ini memiliki banyak potensi wisata yang saling terkait satu sama lain. Kantor Pariwisata Pemkab Jember saat ini tengah menyiapkan nota kesepahaman antara 4 kabupaten tersebut. Salah satu isi nota kesepahaman adalah tentang aksesbilitas, karena akses transportasi di sejumlah destinasi wisata membutuhkan pembenahan. Selain itu, kata Sandi, perlu ada sentuhan baru terkait penyampaian informasi kepada wisatawan, khususnya wisatawan mancanegara. Jangan sampai penyampaian informasi tidak tepat sasaran sehingga mengecewakan wisatawan.
Beberapa rancangan jalur wisata yang sedang disiapkan adalah wisatawan yang berkunjung ke B29 Lumajang bisa melanjutkan jalur wisata menuju Papuma dan Pantai Payangan Jember, kemudian melanjutkan ke Kawah Ijen Bondowoso, dan Taman Nasional BaluranĀ Situbondo.
Kantor Pariwisata berharap dengan kerjasama 4 kabupaten ini, bisa menarik wisatawan dan mendongkrak Pendapatan Asli Daerah (PAD) Pemkab Jember. (Hana)