KLH Tidak Punya Anggaran untuk Bongkar Warung Liar di Jalan Cendrawasih

KEPALA-KLH-TRILAKSONO-TITOT

Kepala KLH Jember, Trilaksono Titot.

Jember Hari Ini – Kepala Kantor Lingkungan Hidup, TriLaksono Titot, mengaku tidak punya anggaran untuk membongkar warung liar di sebelah SMP Negeri 7 Jember di Jalan Cendrawasih. Diberitakan sebelumnya, warung liar di sebelah SMPN 7 di Jalan Cendrawasih Kecamatan Patrang berdiri di atas tanah yang merupakan aset Pemkab Jember.

Kepala Sub Bidang Pemanfaatan, Penghapusan, dan Pemindahtanganan Aset BPKA Kabupaten Jember, Farisa Jamal Taslim, mengaku sudah membantu untuk menertibkan warung liar yang lain, tinggal 1 warung yang menjadi tanggung jawab Kantor Lingkungan Hidup yang dulunya digunakan sebagai tempat penyimpanan bibit. Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset (BPKA) Kabupaten Jember meminta Kantor Lingkungan Hidup untuk mengembalikan kondisi aset berupa tanah dan selanjutnya dikembalikan tanggung jawabnya kepada BPKA. Kantor Lingkungan Hidup, kata Titot, berencana menggunakan dana swadaya untuk membongkar warung liar tersebut.

Titot menambahkan, Kantor Lingkungan Hidup belum menentukan kapan warung liar tersebut akan dibongkar. Pasalnya, Titot juga berencana memanfaatkan bangunan warung liar untuk dibuat tempat penyimpanan bibit kembali. (Fian)

Comments are closed.