Polres Jember Siapkan Pos Pantau Toko Emas di Pusat Kota Jember

newsJember Hari Ini – Polres Jember siapkan pos pantau di toko emas untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap tindak kriminal di toko emas di pusat kota Jember selama bulan ramadlan.

Menurut Kapolres Jember, AKBP M Sabilul Alif, toko emas kerapkali menjadi salah satu tempat sasaran para pelaku criminal. Karena itu, Polres Jember memberikan perhatian khusus pada tempat penjaualan toko emas seperti di kawasan Jalan Sultan Agung. Personil yang disiagakan dipastikan bersenjata lengkap. Hal ini dimaksudkan agar jika ditemukan hal yang membayakan seperti perampokan maka bisa langsung dilakukan penindakan terhadap pelakunya atau tembak di tempat. Meski demikian, Kapolres menghimbau pemilik toko emas di Jember agar meningkatkan pengamanan mandiri seperti memasang jeruji besi, CCTV danĀ  dijaga oleh satpam.

Kapolres Sabilul Alif juga meminta masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan selama bulan ramadlan dengan tidak mengenakan perhiasan mencolok untuk mengurangi peluang terjadinya tindak pidana. (Fit)

Comments are closed.