Jember Hari Ini – Ketua DPRD Jember, Thoif Zamroni, mengingatkan seluruh SKPD agar merealisasikan program kegiatan yang sudah dicanangkan dalam APBD awal tanpa menunggu selesainya Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dan pembahasan Perubahan APBD. Sebab, jika SKPD memaksakan menunggu, maka akan ada kemungkinan penyerapan anggaran di tahun 2016 sangat minim.
Bila melihat jadwal, pembahasan RPJMD baru selesai di bulan Agustus dan kemungkinan pembahasa P-APBD ada di akhir Agustus hingga September, sehingga waktu realisasi program hanya tersisa sekitar 3 bulan. Menurut Thoif, program tahun 2016 sudah ditetapkan di pembahasan APBD di bulan Desember tahun 2015 kemarin, sehingga SKPD harus segera merealisasikan program tersebut.
Thoif berharap skpd dapat merealisasikan program sesuai dengan acuan dan mekanisme penetapan apbd kemarin, bukan karena ketakutan bila tidak sinergis dengan janji bupati dan wakil bupati yang baru. (Fian)