Satu Korban Tenggelam Saat Wisata Lebaran di Pantai Getem Puger Ditemukan

EVAKUASI JENAZAH KORBAN TENGGELAM DI GETEM

Evakuasi jenazah Agus Sugianto.

Jember Hari Ini – Setelah 3 hari melakukan penyisiran pantai Getem di Desa Mojomulyo Kecamatan Puger, satu dari tiga pemuda yang hilang terseret ombak, Jumat (15/7/2016) sore ditemukan. Korban bernama Agus Sugianto, warga Dusun Pulorejo Desa Menampu Kecamatan Gumukmas.

Menurut Kapolsek Puger, AKP Muhammad Sudariyanto, korban ditemukan  oleh Sat Polair Polres Jember dan tim SAR gabungan. Setelah proses evakuasi dan identifikasi, jenazah akhirnya diserahkan kepada keluargany. Polisi dan tim SAR gabungan tetap melanjutkan proses pencarian korban karena masih ada 2 korban yang belum ditemukan. Keluarga korban menolak proses otopsi karena menyadari dan menerima kejadian tersebut murni musibah. Dua orang korban tenggelam saat mandi di sekitar pantai getem yang belum ditemukan Tomi Yudianto (16) dan Imam Safi’i (25). (Fit)

Comments are closed.