Jember Hari Ini – Pantai Payangan di Kecamatan Ambulu belum menjadi sektor baru yang menjadi sumber Pendapatan Asli Daerah (PAD) hingga saat ini.
Kepala Dinas Pendapatan Jember, Suprapto, menjelaskan, hingga saat ini belum pernah ada kajian khusus untuk membahas permasalahan tersebut. Mengingat tanah Pantai Payangan masih berstatus tanah negara bebas, sedangkan tanah Pantai Watu Ulo baru keluar sertifikatnya pada tahun 2015 walaupun sudah dikelola sejak lama. Menurut Suprapto, Pantai Payangan rencananya akan dijadikan satu tempat tujuan wisata dengan Pantai Watu Ulo karena hingga saat ini jalannya masih terpisah. Dinas Pendapatan akan segera mengusulkan hal tersebut untuk dikaji sehingga dapat menjadi satu destinasi wisata dengan Pantai Watu Ulo, dan memberikan kontribusi kepada daerah.
Sementara Ketua Komisi B DPRD Jember, Bukri, menceritakan bahwa Pantai Payangan sudah dikelola oleh oknum-oknum yang mencari keuntungan pribadi. Menurut Bukri, Pantai Payangan adalah aset daerah yang harus segera dilegitimasi dan dikelola karena jika dibiarkan terlalu lama, maka akan terjadi konflik saat akan diambil alih oleh pemerintah. (Fian)