Pemkab Jember Akan Menanggung Dana Pilkades Serentak November Mendatang

KABAG PEMDES - WINARDI

Winardi

Jember Hari Ini – Sebanyak 10 desa yang akan menyelenggarakan pilkades tahun ini dibiayai oleh APBD, maksimal Rp 100 juta setiap desa.

Menurut Kepala Bagian Pemerintahan Desa Pemkab Jember, Winardi, panitia tidak boleh meminta biaya tambahan yang bersumber dari calon kepala desa maupun pihak lain. Dana untuk penyelenggaraan pilkades dialokasikan dalam Perubahan APBD mendatang. Namun alokasi anggaran pilkades tidak menyentuh dana desa. Bagian Pemdes meminta panitia pilkades mengajukan rencana anggaran seefisien mungkin. Bagian Pemerintah Desa Pemkab Jember yang akan menentukan nominal bakunya.

Kesepuluh desa yang akan menyelenggarakan pilkades bulan November terbagi menjadi 2 kategori, 6 desa pilkades secara umum karena masa jabatan kadesnya berakhir, dan 4 desa menggelar pilkades karena kepala desa diberhentikan. Keempat desa yang dinyatakan berhenti diantaranya karena meninggal dunia, mengundurkan diri karena sakit, dan diberhentikan dengan hormat karena tersangkut kasus korupsi. (Fath)

Comments are closed.