Jember Hari Ini – Masyarakat Jember diminta bisa mengenali gejala awal kejadian bencana alam di daerah masing-masing, sehingga bisa segera dilaporkan ke desa atau BPBD. Demikian ditegaskan Bupati Jember, Faida, saat memberikan sambutan dalam apel siaga bencana di Alun-Alun Kota Jember, Kamis pagi.
Faida menjelaskan, dengan adanya laporan masyarakat terssebut, para pemangku kepentingan bisa segera melakukan upaya penanganan dan penanggulangan resiko bencana alam. Pengetahuan masyarakat terkait deteksi dini kejadian bencana alam sangat penting sebagai bahan pertimbangan para pemangku kepentingan untuk mengurangi dampak resiko bencana. Namun ia juga berharap para pemangku kepentingan kebencanaan supaya siap siaga dalam penanggulangan bencana alam. Karena itu, bupati memerintahkan kepada Dinas Kesehatan, Dinas Sosial, BPBD untuk meningkatkan sinergitas dengan pihak TNI-polri serta para pemangku kepentingan kebencanaan lainnya. Dengan demikian, ada upaya penanganan sebelum, pada saat, dan sesudah kejadian bencana.
Bupati Faida juga meminta SKPD terkait untuk mengecek sarana dan prasarana masing-masing terkait penanggulangan bencana supaya jika sewaktu-waktu sarana dan prasarana tersebut diperlukan sudah siap digunakan. (Fit)