BPBD Jember Belum Bisa Maksimal Membantu Korban Bencana Alam

Jember Hari Ini – Karena belum bisa mencairkan APBD tahun ini, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jember tidak bisa maksimal memberikan bantuan kepada korban bencana.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Jember, Joko Santoso, mengakui selama ini BPBD masih mengandalkan dana dari komunitas relawan untuk membantu korban bencana. Selain itu, BPBD juga menerima sumbangan dari masyarakat untuk membantu korban bencana.

Menurut Joko, meskipun BPBD merupakan lembaga pemerintah, namun hingga saat ini belum bisa menggunakan anggaran dari APBD karena terkendala proses administrasi. Padahal, Kabupaten Jember ditetapkan sebagai daerah siaga bencana dan berulangkali didera bencana angin puting beliung.

Joko berharap kelengkapan administrasi APBD bisa segera diselesaikan sehingga alokasi anggaran untuk korban bencana dalam APBD tahun ini bisa segera  dicairkan agar BPBD tidak perlu menghimpun dana dari tim relawan dan masyarakat. (Fath)

Comments are closed.