Sarapan Gratis Bareng Kapolres, Masyarakat Keluhkan Keruwetan Lalu Lintas dan Kenakalan Remaja

Kapolres Jember, AKBP Kusworo Wibowo.

Jember Hari Ini – Masalah lalu lintas dan kenakalan remaja paling banyak menjadi keluhan warga Kecamatan Patrang. Keluhan ini disampaikan masyarakat saat sarapan bareng Kapolres Jember di perempatan Jalan Cendrawasih Patrang, Rabu pagi.

Menurut Kapolres Jember, AKBP Kusworo Wibowo, program sarapan bareng masyarakat kali ini merupakan progam baru Polres Jember untuk mendekatkan polisi dengan masyarakat. Sambil menikmati sarapan bareng, masyarakat bisa menyampaikan keluh-kesah, saran, atau harapan mereka terhadap kepolisian.

Di Kecamatan Patrang, mayoritas masyarakat mengeluhkan semerawutnya lalu lintas dan kenakalan remaja yang mulai meresahkan. Kapolres berjanji akan berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan agar menyiapkan rambu-rambu lalu lintas. Kusworo juga memerintahkan seluruh perwira Polres Jember menjadi inspektur upacara setiap hari Senin di sekolah-sekolah untuk memberikan nasehat. Khusus untuk sekolah yang menjadi atensi, dirinya akan datang sendiri sebagai inspektur upacara.

Program Sarapan Bareng Kapolres akan terus dilakukan secara bergiliran di seluruh kecamatan setiap hari Rabu. Namun karena waktu sangat terbatas, tidak semua masukan dan keluhan masyarakat bisa disampaikan dalam forum sarapan bareng tersebut. Kapolres juga mempersilahkan masyarakat melaporkan langsung melalui SMS atau telepon jika ada anggota yang nakal saat menjalankan tugas. (Fath)

Comments are closed.