Jember Hari Ini – Hingga pertengahan bulan ini, Bupati Jember Faida belum mencairkan dana hibah Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Jember.
Ketua KONI Jember, Ahmad Halim, menyayangkan bupati yang hingga saat ini belum mencairkan dana hibah untuk KONI. Pasalnya, 34 cabang olahraga di bawah naungan KONI aktif menggelar kegiatan. Akibatnya, semua kegiatan yang sudah dijalanka terpaksa menggunakan dana pribadi atlet, baik selama pelatihan hingga saat pelaksaan kompetisi. Salah satunya, cabang olahraga karate yang kemarin mengikuti kejuaraan tingkat provinsi. Apalagi pemerintah pusat meminta pemerintah daerah menyiapkan atlet, untuk berlaga dalam ajang asian games tahun depan.
Halim menambahkan, seharusnya pemerintah daerah memberikan dukungan, bagi atlet yang mengikuti kompetisi maupun mehjalani pelatihan. Sesuai Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 39 Tahun 2012, organisasi boleh menerima hibah secara terus menerus jika organisasi tersebut memang membutuhkan dana hibah yang sudah diatur dalam peraturan perundang-undangan. Salah satunya organisasi KONI yang sudah diatur dalam pasal 69, Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2005 tentang sistem keolahragaan nasional. (Fian)