Mortir Berdaya Ledak Tinggi Ditemukan di Sungai Ambulu

Jember Hari Ini – Nelayan warga Desa Sumberejo Ambulu bernama Nur Aini menemukan mortir berdaya ledak tinggi saat menjala di sungai desa setempat, minggu sore.

Menurut Kapolsek Ambulu, AKP Sugeng Piyanto, saat Nur Aini melempar jalanya, tiba-tiba melihat benda terbuat dari besi yang mirip peluru besar. Karena khawatir membahayakan, Nur Aini langsung membawa mortir tersebut ke rumah perangkat desa setempat bernama Sholeh dan selanjutnya diserahkan ke Polsek Ambulu. Berdasarkan hasil pemeriksaan sementara, diketahui benda tersebut merupakan mortir peninggalan Jepang dengan daya ledak tinggi.

Pasca penemuan mortir tersebut, Polsek Ambulu langsung koordinasi dengan satuan brimob, selanjutnya akan dibawa ke markas brimob di Bondowoso untuk pemeriksaan lebih lanjut. (Fath)

Comments are closed.