Jember Hari Ini – Jamaah Calon Haji Kabupaten Jember memanfaatkan momentum peringatan hari kemerdekaan Indonesia 17 Agustus 1945 dengan melakukan tawaf sunnah untuk mendoakan bangsa Indonesia di Masjidil Haram Jumat pagi waktu Mekkah arab Saudi. Jamaah Indonesia yang memakai pita merah putih untuk menandai peringatan proklamasi ke-72 ini mengumandangkan lagu Indonesia Raya saat menuju garis start tawaf atau garis Hajar Aswad.
Menurut pembimbing KBIH Bismika, KH. Madini Farouq, peringatan hari proklamasi ke-72 di Masjidil Haram Mekkah sebagai bentuk kecintaannya terhadap tanah air. Karena itu, sebelum dilaksanakan thawaf, jamaahnya diberikan pengarahan tentang pentingnya rasa cinta tanah air dan bangsa. Pria yang biasa dipanggil Gus Mamak ini juga menjelaskan, diantara doa thawaf jamaah juga menbacakan doa khusus untuk bangsa Indonesia agar menjadi negara yg lebih baik dan menyejahterakan rakyatnya, yakni menjadi negara yang “Baldatun Toyyibatun Warobbun Ghofur” serta dijauhkan dari perpecahan dan konflik antar kelompok dan golongan. Ia juga menjelaskan, sebagai bagian bangsa Indonesia yang cinta tanah air ia bersama jamaahnya menggunakan momentum peringatan 17 Agustus 2017 mendoakan bangsa ini karena sedang berada di tanah suci Mekkah Al-Mukarramah. Ia berharap doa untuk bangsa Indonesia dikabulkan Allah SWT serta menambah kecintaan terhadap negeri ini Sebab, cinta tanah air sebagian dari iman. (Hafit)