Jember Hari Ini – DPRD Jember mempertanyakan berita acara hasil review Inspektorat Pemkab Jember terkait Perubahan APBD 2017. Demikian ditegaskan Ketua DPRD Jember, Thoif Zamroni, usai rapat koordinasi finalisasi Perubahan APBD 2017, Senin siang.
Menurut Thoif, Tim Anggaran Pemkab Jember belum bisa memperlihatkan berita acara tersebut saat rapat berlangsung. Thoif mengaku heran karena tahun 2016 lalu tidak ada masalah terkait berita acara tersebut. Review dilakukan oleh Aparat Pengawasan Internal Pemerintah (APIP) dan hasilnya dibuatkan berupa berita acara. Seharusnya hasil review sudah selesai dilakukan sebelum bupati menyerahkan nota pengantar Perubahan APBD 2017 kepada DPRD.
Sementara Sekretaris Inspektorat, Hari Mujianto, mengakui review yang dilakukan Inspektorat terkait Perubahan APBD 2017 hingga Senin siang masih dalam proses sehingga Tim Anggaran Pemkab belum bisa menunjukkan berita acara hasil review yang dilakukan oleh Aparat Pengawasan Internal Pemerintah.
DPRD tetap melanjutkan rapat dan sidang paripurna dengan agenda penyampaian nota pengantar Perubahan APBD 2017. Namun DPRD Jember mencatat, dalam proses pembahasan Perubahan APBD 2017 ada alur yang tidak dilalui secara runtut oleh pemkab. Catatan ini nantinya menjadi lampiran saat draft Perubahan APBD 2017 dikirim kepada Pemprov Jawa Timur untuk dievaluasi oleh gubernur. (Fian)