Bupati Jember, Faida Diminta Perhatikan Saran Forum Pimpinan Daerah

Kapolres Jember, AKBP Kusworo Wibowo (tengah) saat mengikuti rapat soal kerusuhan yang terjadi Rabu kemarin.

Jember Hari Ini – Kapolres Jember, AKBP Kusworo Wibowo, berharap Bupati Jember Faida tidak lagi membuat keputusan sepihak saat mengeluarkan izin seperti pertandingan sepak bola Persebaya melawan Semeru FC Lumajang, Rabu (4/10/2017) kemarin. Dalam rapat bersama DPRD Jember, Jumat pagi, Kusworo juga berharap Bupati Faida memperhatikan saran dan masukan Forum Pimpinan Daerah agar tidak terjadi peristiwa serupa sehingga merugikan masyarakat Jember.

Kusworo mengaku dalam pertemuan Forum Pimpinan Daerah sudah mengusulkan pembatal pertandingan melalui Wakil Bupati Jember, Abdul Muqit Arief yang mewakili bupati saat usai upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila. Forpimda yang hadir, sepakat untuk membatalkan atau menunda pertandingan karena diprediksi akan terjadi bentrok antara supporter Bonek dan dengan kelompok pencak silat. Insiden tewasnya 2 orang anggota kelompok pencak silat di Surabaya dikhawatirkan merembet ke Jember. Kusworo juga sudah menginformasikan saran Forpimda itu melalui pesan singkat kepada Bupati Faida, namun tidak ada respon. Kemudian Senin sore 2 Oktober  lalu, keluar surat izin pemakaian stadion Jember Sport Garden yang ditandatangani Bupati Jember.

Sesuai ketentuan, tambah Kusworo, surat izin dari bupati itu kemudian dijadikan dasar bagi Polres Jember untuk membuat surat rekomendasi kepada Polda Jatim untuk pertimbangan sebelum izin keramaian dari polda dikeluarkan. Namun kenyataannya, hingga pertandingan selesai, izin kegiatan dan keramaian dari Polda Jatim belum dikeluarkan dan diterima Polres Jember. (Fian)

Comments are closed.