Jember Hari Ini – Diduga stres, Didik Budiono (53), warga Perum Griya Mangli Kelurahan Mangli Kecamatan Kaliwates, nekat bunuh diri. Korban ditemukan tewas di kamar mandi rumahnya di Perum Griya Mangli.
Menurut adik korban, Agus Widagdo, korban ditemukan meninggal dunia dengan 3 bekas luka sayatan di lengan dan bagian perut. Agus mengaku menerima informasi korban meninggal dunia saat masih bekerja. Agus menerima telepon dari istrinya bahwa kakaknya terjatuh di kamar mandi. Karena itu, dia segera pulang dan menemukan korban sudah meninggal dunia dengan luka-luka. Dia langsung melaporkan kasus tersebut ke Mapolsek Kaliwates. Menurut agus, korban bunuh diri diduga karena stres setelah di-PHK dari tempat kerjanya tahun 2002 lalu. Setelah diberhentikan dari tempat kerjanya, kondisi kejiwaan kakaknya memburuk. Kondisi ini diperparah dengan gugatan cerai yang dilayangkan istrinya di pengadilan sebulan lalu. Diduga stress, akhirnya korban nekat bunuh diri.
Hingga Kamis sore, jenazah korban masih berada di kamar mayat RSD dr. Soebandi Jember untuk proses otopsi dan visum. Kapolsek Kaliwates, Kompol Harwiyono, saat dikonfirmasi melalui telepon menyatakan masih menyelidiki kasus tersebut. (Hafit)