Jember Hari Ini – Dinas Perhubungan Pemkab Jember akan terus berkoordinasi dengan Polsek Sukorambi dan Polsek Patrang terkait kasus pencurian baterai pelikan crossing atau sinyal untuk memudahkan menyeberang jalan.
Menurut Kepala Bidang Lalu Linas Dinas Perhubungan, Leon Lazuardy, di SDN Jubung 1 ada 4 baterai solar cell yang dicuri. Sementara di simpang 3 Baratan ada 12 baterai solar cell yang hilang. Dinas Perhubungan masih menunggu proses hukum kasus pencurian tersebut. Meski Dinas Perhubungan memiliki stok baterai pengganti, namun Dinas Perhubungan harus mengantisipasi agar kasus pencurian kelengkapan sarana perhubungan tidak terulang kembali. Selain berkoordinasi dengan polisi, Dinas Perhubungan juga akan berkoordinasi dengan Kepala SDN Jubung 1 dan Lurah Baratan untuk mengantisipasi kasus pencurian.
Sebelumnya dalam Suara Rakyat Prosalina, warga Desa Jubung Kecamatan Sukorambi, pak Odi, mengeluhkan tentang pencurian baterai pelikan crossing di depan SDN Jubung 1 Kecamatan Sukorambi. Warga Jubung meminta Dinas Perhubungan segera membenahi pelikan crossing yang sangat membantu siswa yang menyeberang di depan SDN Jubung 1. Menurut pak Odi, karena pelikan crossing tersebut rusak, SDN Jubung 1 akhirnya menggunakan jasa orang untuk membantu siswa yang akan menyeberang di Jalan Dharmawangsa. Saat ini tugas orang yang membantu menyeberangkan siswa tersebut sangat berat, karena jumlah siswa yang harus dibantu menyeberang jalan sangat banyak. Sementara dia hanya bertugas sendirian.
Warga berharap Dinas Perhubungan segara melakukan upaya agar sinyal penanda untuk membantu menyeberang jalan tersebut bisa digunakan kembali. (Ida)