Jember Menempati Posisi Kedua Tertinggi Tingkat Kerawanan Pemilu di Jatim

Jember Hari Ini – Kabupaten Jember menempati urutan kedua setelah Kabupaten Ponorogo dengan indeks tingkat kerawanan pemilu tertinggi di Jawa Timur. Demikian ditegaskan Komisioner Bawaslu Provinsi Jawa Timur, Nur Elya Anggraeni, melalui telepon selular, Selasa siang.

Menurut Ely, data ini terungkap setelah Bawaslu Provinsi Jawa Timur melakukan penelitian indeks kerawanan pemilu kabupaten-kota. Ada 16 subdimensi yang menjadi ukuran tingkat kerawanan pemilu. Di Jawa Timur, posisi paling rawan terjadi di Kabupaten Ponorogo dengan 8 subdimensi kerawanan. Sedangkan Kabupaten Jember berada di urutan kedua dengan 6 subdimensi kerawanan, diantaranya terkait keamanan, partisipasi pemilih, pelanggaran kampanye, dan pelanggaran yang dilakukan oleh penyelenggara negara.

Hasil pemetaan tingkat kerawanan pemilu ini, lanjut Ely, setidaknya menjadi pengingat bagi pengawas pemilu di kabupaten-kota sehingga bisa menyiapkan rencana pola pencegahan. (Fian)

Comments are closed.