Diduga Dipicu Persoalan Burung Merpati, Warga Desa Gelang Nekat Bacok Tetangganya

Jember Hari Ini – Gara-gara pertengkaran terkait burung merpati, SL, (45) warga Dusun Lanasan Desa Gelang Kecamatan Sumberbaru nekat membacok sepasang suami-istri yang masih tetangganya, Minggu (3/3/2019) pagi. Korban adalah Kepala Dusun Lanasan, Suparlan, dan istrinya, khotimah. Akibat penganiayaan tersebut, korban Suparlan  menderita luka robek di kepala, punggung kanan, telinga kiri, dan lengan. Sedangkan istrinya menderita luka robek pergelangan tangan dan luka memar di lengan atas.

Menurut Kanit Reskrim Polsek Sumberbaru, Aiptu Susanto, kasus penganiayaan tersebut bermula saat korban hendak mengambil burung merpati tangkapan. Sebelum mengambil burung merpati, korban membunyikan kentongan sebagai tanda berhasil menangkap burung. Usai membunyikan kentongan, korban kemudian memanjat rumah burung merpati melalui tangga. Namun saat korban turun,  tersangka sudah menunggu dibawah dengan memegang sebilah celurit. Tiba-tiba tersangka langsung mengayunkan celurit, korban kemudian berusaha melawan dan merampas celurit tersebut. Bahkan saat kejadian, istri korban hendak melerai justru terkena sabetan celurit. Setelah menganiaya kedua korban tersangka langsung melarikan diri. Warga langsung membawa korban ke Puskesmas Sumberbaru yang kemudian dirujuk ke RSD dr. Soebandi Jember.

Hingga Senin siang, polisi masih mengejar pelaku hingga kawasan perbatasan Probolinggo Jember. (Hafit)

Comments are closed.