Di Bondowoso Baru 14 Persen PAUD Terakreditasi

Jember Hari Ini – Sebanyak 163 atau sekitar 14 persen lembaga Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) di Kabupaten Bondowoso baru terakreditasi oleh Badan Akreditasi Nasional PAUD.

Menurut Kepala Dinas Pendidikan Pemkab Bondowoso, Harimas, di Kabupaten Bondowoso jumlah lembaga PAUD mencapai 1.124 lembaga. Akreditasi itu merupakan upaya peningkatan mutu pendidikan pada lembaga PAUD. Sebab lanjut dia, ada beberapa kriteria yang harus dipenuhi oleh lembaga pendidikan agar terakreditasi oleh Badan Akreditasi Nasional PAUD tersebut. Dengan akreditasi tersebut akan memudahkan bagi lembaga untuk mangakses bantuan pemerintah.

Untuk itu, lanjut Harimas, kedepan pihaknya akan mendorong seluruh pengelola lembaga PAUD agar segera mempersiapkan proses akreditasi agar saat proses visitasi dari asesor bisa dipersiapkan. (Winarno)

Comments are closed.