Jember Hari Ini – Dua orang warga terluka dan 2 rumah rusak berat tertimpa pohon tumbang akibat terjangan angin puting beliung di Desa Pringgowirawan Kecamatan Sumberbaru, Jumat petang. Kedua korban adalah Mukiya (43) dan Sigit Priyanto (33) warga Desa Pringgowirawan.
Menurut Kapolsek Sumberbaru AKP Subagio, rumah yang rusak tertimpa pohon tumbang milik warga bernama Samin dan Sulaiman. Hujan deras yang disertai angin puting beliung terjadi Jumat (14/02/2020) sekitar pukul 4 sore. Bahkan pohon tumbang juga melukai beberapa warga. Mereka langsung dibawa ke Puskesmas Sumberbaru untuk mendapatkan perawatan intensif.
Subagio menambahkan, pohon tumbang juga sempat mengganggu akses jalan provinsi yang menghubungkan Kabupaten Jember dan Lumajang. (Hafit)