Jember Hari Ini – Pemerintah Indonesia menghormati sikap pemerintah Arab Saudi menghentikan sementara kunjungan jamaah umroh karena merebaknya virus corona. Demikian disampaikan Staf Khusus Presiden RI, Aminuddin Ma’ruf, saat berkunjung ke Pondok Pesantren Shofa Marwa, Kamis (27/02/2020) malam.
Menurut Aminuddin, merebaknya virus corona sebenarnya sudah diantisipasi oleh pemerintah Indonesia dengan beragam upaya sehingga dampaknya tidak terlalu besar, baik di sektor perdagangan maupun sektor pariwisata. Mantan Ketua Umum PB PMII ini menambahkan, Menteri Luar Negeri sudah melakukan langkah persuasif terkait pemberhentian sementara kunjungan jamaah umroh. Sebab yang terkena kebijakan itu bukan hanya negara Indonesia.
Pantauan Prosalina di lapangan, dalam kunjungannya ke Pondok Pesantren Shofa Marwa, Aminuddin Ma’ruf disambut pengasuh pesantren yakni Abdul Halim Subahar yang juga Ketua Majelis Ulama Indonesia Jember. Aminuddin Ma’ruf langsung berdialog dengan santri serta masyarakat sekitar. (Winarno)