Lupa Matikan Tungku, Rumah Warga Baratan Patrang Terbakar

Jember Hari Ini – Lupa mematikan tungku usai menggoreng kripik ketela pohon, rumah Nursuye (55) warga Jalan Slamet Riyadi Kelurahan Baratan Kecamatan Patrang ludes terbakar, Kamis pagi.

Menurut Kapolsek Patrang, AKP Heri Supadmo, sebelum peristiwa kebakaran korban menggoreng kripik ketela pohon di dapur rumahnya, Kamis sekitar pukul 9 pagi. Usai menggoreng kripik korban keluar rumah, Nursuye lupa mematikan tungku. Api selanjutnya menjalar dan membakar dapur rumah korban. Kasus kebakaran tersebut selanjutnya dilaporkan ke Mapolsek Patrang. Polisi selanjutnya berkoordinasi dengan petugas pemadam kebakaran, untuk memadamkan api. Satu unit mobil pos komando kota dengan 8 personil, langsung meluncur ke lokasi kejadian sehingga api berhasil dipadamkan.

Heri menambahkan, tidak ada korban jiwa atau terluka dalam peristiwa kebakaran tersebut. Hanya kerugian material berupa dapur sekitar Rp 6 juta. Heri menghimbau masyarakat agar berhati-hati dan waspada. Jangan lupa matikan api dalam tungku, saat hendak keluar rumah. Jangan membiasakan memanggang kayu di atas tungku jika hendak meninggalkan rumah karena rawan memicu kebakaran. (Hafid)

Comments are closed.