Jember Hari Ini – Polsek Jelbuk menangkap pencuri dengan modus pura-pura beli buah di jalan raya Dusun Sumbertengah Desa Panduman Kecamatan Jelbuk. Tersangka berinisial AS (33) warga Desa Jambesari Kecamatan Jambesari Kabupaten Bondowoso.
Menurut Kapolsek Jelbuk, AKP Dwiko Sulistiono, tersangka mencuri handphone milik korban Sulistiowati, saat tengah asyik memilih buah. Pelaku yang berpura-pura bertanya harga buah, mencuri 2 handphone milik korban yang diletakan di dashbord sepeda motor. Usai membeli buah, korban warga Desa Candijati Kecamatan Arjasa ini langsung menuju sepeda motor. Korban terkejut karena dua unit handphone yang ditaruh didashbord hilang. Kasus pencurian tersebut selanjutnya dilaporkan ke polisi. Pihaknya langsung menindaklanjuti dengan melakukan penyelidikan, yakni olah TKP dan pemeriksaan sejumlah saksi. Hasilnya polisi berhasil mengidentifikasi keberadaan tersangka karena handphone korban masih aktif.
AKP Dwiko menambahkan, polisi sudah menyita barang bukti berupa handphone beserta dosbooknya. Polisi juga menahan tersangka, untuk menjalani penyidikan lebih lanjut di Mapolsek Jelbuk. (Hafid)