Jember Hari Ini – Panitia khusus Covid-19 DPRD Jember akan memanggil sejumlah Organisasi Perangkat Daerah dan camat untuk meminta data penanganan Covid-19. Demikian disampaikan Wakil Ketua Pansus Covid-19, David Handoko Seto, saat dikonfirmasi Jumat siang.
Menurut David, Pansus Covid-19 DPRD Jember menilai di beberapa daerah penanganan Covid-19, belum maksimal. Pertemuan tersebut akan membahas dan mengevaluasi kendala yang dihadapi di lapangan. David juga menyoroti penggunaan Dana Desa sebesar 8 persen untuk penanganan Covid-19.
Politisi Nasdem ini menambahkan, disamping anggaran Dana Desa tersebut juga ada alokasi anggaran refokusing Covid-19 senilai Rp 150 miliar. (Fian)