Jember Hari Ini – Saat pulang dari pengajian dengan mengendarai sepeda motor, kelompok pesilat dilempari batu kelompok pesilat yang lain. Akibatnya, konflik antara kedua pesilat tidak dapat dihindari di depan kantor Desa Umbulsari Kecamatan Umbulsari. Namun hingga Senin siang, belum ada laporan dari korban dalam insiden tersebut.
Menurut Kapolsek Umbulsari, Iptu Muhammad Luthfi, sekelompok pesilat tersebut hendak pulang setelah menghadiri acara di Kencong. Namun dalam perjalan sesampai dekat balai Desa Umbulsari bertemu dengan pesilat lainnya sehingga terjadi bentrok. Polisi kemudian langsung mendatangi lokasi kejadian dan membubarkan bentrok antar perguruan silat tersebut. Namun hingga saat ini, korban melaporkan kasus itu ke Polsek Umbulsari sehingga belum diketahui secara pasti, bagaimana kronologi kasus kasus tersebut. Polisi sudah mengamankan 1 unit sepeda motor milik korban yang dirusak. Lutfi berharap, para korban segera melaporkan kasus tersebut ke Mapolsek Umbulsari.
Sebelumnya, 4 pesilat dihadang puluhan pesilat lain di depan kantor Desa Umbulsari. Mereka mencoba merampas sabuk yang dikenakan empat anggota pesilat tersebut. Karena jumlah pesilat yang menghadang lebih banyak, korban para pesilat ini menghindar, namun mereka tetap dikejar dan dilempari batu. (Hafid)