Warga di 17 Kecamatan Diminta Waspada Curah Hujan Tinggi

Peringatan cuaca dari BMKG.

Jember Hari Ini – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jember meminta 17 kecamatan yang berada lereng Pegunungan Argopuro untuk tetap meningkatkan kewaspadaan terhadap dampak potensi bencana hidrometeorologi atau dampak curah hujan tinggi dalam waktu 3 hari kedepan.

Ke-17 kecamatan tersebut diantaranya, Kecamatan Tanggul, Bangsalsari, Panti, Sukorambi, Kaliwates, Sumbersari, Patrang, Arjasa, Jelbuk, Mumbulsari, Pakusari, Mayang, Kalisat Ledokombo, Sukowono, Sumberjambe dan Kecamatan Silo.

Menurut Sekretaris BPBD Jember, Heru Widagdo, untuk Rabu 7 September 2022, Kabupaten Jember tidak masuk dalam peringatan dini BMKG. Namun untuk hari Kamis, 8 September 2022 Jember masuk kabupaten-kota yang diprediksi akan terjadi hujan. Untuk itu, Heru meminta masyarakat Jember yang berada di sepanjang lereng Pegunungan Argopuro dan Gunung Raung mewaspadai hujan dengan intensitas sedang dan lebat yang disertai petir diperkirakan siang dan sore. Heru juga menjelaskan potensi dampak bencana berada pada level waspada.

BPBD Jember, lanjut Heru, akan terus mengikuti perkembangan informasi dari BMKG Juanda Sidoarjo yang diupdate setiap 6 jam sekali. Setiap perkembangan informasi akan disebarkan kepada pihak terkait untuk meningkatkan kewaspadaan. Sebab, meski saat ini sudah memasuki musim kemarau, namun masih turun hujan. Hal ini dipengaruhi cuaca ekstrem dan arah angina.

Heru juga mengimbau masyarakat untuk kembali memfungsikan siskamling yang lebih luas. Siskamling tidak hanya mencegah pelaku pidana, tapi juga mencegah terjadinya korban bencana banjir dan longsor serta angin kencang. (Hafid)

Comments are closed.