Pemkab Jember Sediakan Kuota 25 Persen untuk PPDB SD/SMP Negeri Jalur Afirmasi

Jember Hari Ini – Seluruh SD dan SMP Negeri di Kabupaten Jember, membuka Pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PBDB) tahun ajaran 2023/2024, mulai Selasa (13/03/2023).

Pendaftaran yang berlangsung dari tanggal 13-15 Maret ini,  khusus untuk pendaftar dari jalur afirmasi dan perpindahan tugas orang tua atau wali.

Menurut Plt Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Jember, Hadi Mulyono, Dispendik sudah menyosialisasikan pelaksanaan PPDB tahun 2023/2024 kepada seluruh kepala sekolah. Sebab, Sk Bupati tentang petunjuk teknis pelaksanaan PPDB sudah turun.

Dia berharap semua panitia pada semua satuan satuan sekolah tersebut memperhatikan dan melaksanakan sk bupati tersebut.

Sementara Kepala Sdn Tegalrejo 01 Mayang, Mursinah, mengaku sudah menerima SK Bupati Jember, Hendy Siswanto. Sesuai juklak tersebut, ada 3 cara PPDB, yakni 25 persen jalur afirmasi, 5 persen jalur perpindahan tugas orang tua atau wali, dan 70 persen jalur zonasi.

Untuk jalur afirmasi dan perpindahan tugas orang tua, digelar bersamaan tanggal 13-15 Maret pekan depan. Sedangkan untuk zonasi, masih akan dilakukan pada tanggal 3-5 April 2023.

Mursinah menambahkan, untuk SDN Tegalrejo 01 Mayang akan menerima siswa sebanyak 2 rombongan belajar (rombel) atau sejumlah 56 peserta didik. (Hafid)

Comments are closed.