Jelang Ramadan, Dishub dan Satlantas Jember Lakukan Rekayasa Lalu Lintas

Jember Hari Ini – Jelang bulan ramadan 1444 Hijriyah, Dinas Perhubungan bersama Satlantas Polres Jember melakukan rekayasa lalu lintas yakni perubahan arus di Jalan Samanhudi, mulai Senin pagi (20/03/2022). Arus lalu lintas yang semula dari selatan ke utara jadi berubah dari selatan ke utara.

Menurut Kepala Dinas Perhubungan Jember, Agus Wijaya, uji coba perubahan arus hanya berlaku sementara pada bulan ramadan dan hari raya idul fitri 1444 Hijriyah.

Dia menjelaskan, arus lalu lintas dariĀ  Jalan Trunojoyo sejak pukul 6 Senin pagi, tidak dapat belok kanan ke Jalan Samanhudi. Kendaraan roda 2 dan 4 dari Jalan Trunojoyo bisa masuk ke Jalan dr. Wahidin – Jalan Samanhudi berlaku satu arah ke KH. Shiddiq.

Sementara arus kendaraan dari arah Jalan Gajah Mada dan Sultan Agung bisa belok kanan ke Jalan Samanhudi dan keluarĀ  belok kanan ke Jalan Cokroaminoto.

Tujuan rekayasa lalu lintas ini untuk mengurangi beban jalan seputar Alun-Alun Jember sampai Jalan Ahmad Yani. Dengan demikian, pengguna jalan dari Jalan Gajah Mada yang ingin ke arah Talangsari ataupun Tegal Besar tidak perlu memutar melintasi Jalan Gatot Subroto, Ahmad Yani, ataupun Trunojoyo.

Agus menambahkan, dengan penerapan perubahan arus tersebut, beban pada ruas-ruas jalan sekitar Alun-Alun terkurangi dan efektif mengurai kemacetan.

Agus menilai, penerapan rekayasa lalu lintas hari pertama cukup efektif. Beban kendaraan di Jalan Ahmad Yani dan Trunojoyo cukup berkurang. (Hafid)

Comments are closed.